Hasil Laga Kandang Indonesia vs Australia qualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia kembali harus berjuang mengumpulkan poin untuk bisa masuk Piala Dunia 2026. Setelah seri menghadapi Arab Saudi dan mendapat 1 poin, kali ini Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Tim peringkat 24 Dunia yaitu Australia pada Selasa, 10 September 2024 di Gelora Bung Karno (GBK).
Dalam pertandingan kali ini tiket sebanyak 70000 telah habis terjual. Antusiasme masyarakat Indonesia untuk mendukung Timnas Indonesia begitu luar biasa. Dalam laga kandang melawan Australia ini, Raisa juga turut hadir dan bernyanyi di akhir laga. Raisa menyanyikan lagu Tanah Airku bersama pemain dan seluruh penonton di GBK.
Line starter yang disiapkan coach Shin Tae Young dalam laga ini adalah sebagai berikut:
Marteen Paes (GK)
Riski Ridho
Jay Idzes (C)
Justin Hubner
Sandy Walsh
Calvin verdonk
Nathan Tjoe-A-on
Ivar Jenner
Marselino Ferdinan
Rafael Struick
Ragnar oratmangoen
Skor hingga setengah permainan 0-0. Pada babak kedua coach Shin melakukan beberapa pergantian pemain. Pratama Arhan, Tom Haye dan Wahyu dimainkan pada babak kedua.
Hingga peluit akhir skor bertahan 0-0. Indonesia berhasil mendapatkan 2 poin dan menempati peringkat 4 klasemen sementara Grup C qualifikasi piala dunia 2026 zona asia.
Indonesia akan kembali bertanding dalam laga tandang melawan Bahrain pada 10 Oktober 2024 mendatang di National Stadium , Riffa dan melawan China pada 15 Oktober 2024 di Qingdao.
No comments:
Post a Comment
terimakasih telah berkunjung ke blog saya, jangan lupa tinggalkan komentar ya sahabat :)